Suka duka dalam bekerja di sebuah advertising agency adalah ketika ide yang kita kerjakan sebagai tim mengalami penolakan demi penolakan oleh client. Akibatnya kita harus mengulang kembali proses-proses tersebut dari awal. Kita bisa saja mengulang dari a sampai z yang akhirnya membuat kita terpaksa lembur dan mengorbankan waktu pribadi kita bersama keluarga.
Namun sukanya, ketika ide yang kita propose diterima oleh klien dan membuat brand yang kita kampanyekan menjadi pembicaraan di masyarakat. Rasanya ikut senang ketika produk kreatif yang kita kampanyekan menjadi viral dan angka penjualan dari brand tersebut meningkat. Reward nya adalah kepuasan tersendiri saat kita melihat kembali proses demi proses yang sudah dijalani dan berujung menjadi sebuah bentuk final.